Tuesday, 29 September 2015

Prakarya dan Kewirausahaan - Tugas Refleksi Diri



PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN
REFLEKSI DIRI

Nama              : Windari Esa Meigiza
Kelas                : XI AP 3
No. absen        : 32

1.      Keanekaragaman peoduk kosmetik dari bahan nabati/hewani yang ada di wilayahmu.
Aneka produk kosmetik yang ada di wilayah saya antara lain : sampo merang, beras kencur, masker tomat, masker beras dan kunyit dan lain-lain.
2.      Pengalaman yang menyenangkan saat mencari informasi.
Pengalaman yang saya peroleh antara lain mendapat pengetahuan baru mengenai bahan nabati/hewani yang tersedia disekitar kita ternyata daoat kita manfaatkan menjadi barang yang lebih berguna jika kita dapat mengolahnya, dapat mengetahui proses produksi produk kosmetik, dapat mengetahui tentang jenis-jenis produk kosmetik yang lain.
3.      Kesulitan saat mencari informasi.
Kesulitan yang menghambat saya saat mencari informasi yaitu koneksi internet disekolah kurang lancer sehingga saya kesulitan mencari materi tentang produk kosmetik dari bahan nabati/hewani.
4.      Pengalaman saat membuat produk kosmetik.
Pengalaman yang saya dapatkan antara lain : jika membuat perencanaan dan persiapan harus matang dan harus jelas, melatih kerjasama antar anggota kelompok, melatih kedisiplinan diri misalnya saat pembagian alat/bahan yang harus dibawa setiap anggota kelompok saat praktek pembuatan produk kosmetik, melatih kesabaran karena pengolahan tersebut memerlukan waktu yang tidak singkat, pengetahuan baru bahwa membuat produk kosmetik hendaknya memiliki daya tarik, baik dari segi fisik (label dan kemasan) maupun manfaat.
5.      Pengalaman dalam berwirausaha produk kosmetik.
Pengalaman yang saya peroleh antara lain : dalam berwirausaha memerlukan kesabaran, kata-kata dalam promosi harus membuat konsumen merasa tertarik dan komunikatif.
6.      Manfaat yang kamu dapatkan.
Manfaat yang saya dapatkan antara lain : memdapatkan pengetahuan baru jadi bisa membuat produk kosmetik dengan tangan sendiri tanpa membeli/mengeluarkan banyak uang, dapat mengetahui bahan nabati/hewani yang dapat dijadikan kosmetik dan jenis-jenisnya.

No comments:

Post a Comment